Rahasia Dibalik Kangkung
kesibukan tak membuat kita terhalangi untuk berbagi ❤️
Kali ini kita bahas mengenai manfaat kangkung 👍 bicara masalah kangkung, semua pasti mengetahuinya dengan lebih detail. Namun yg akan kita bahas adalah kandungan yg ada dalam tanaman ini ❤️
1. Zat Besi
Kangkung mengandung zat besi yang berfungsi sebagai alat pengangkut oksigen dari paru-paru keseluruh tubuh. Selain itu, zat besi yang terkandung dalam kangkung juga bermanfaat untuk pembentukan hemoglobin sehingga bisa tercegah dari anemia atau kekurangan darah.
Namun anda harus memasak tanpa menggunakan menyedap rasa yang bisa memicu lemak dalam darah bagi penderita kolesterol berlebih✌️
2. Protein
Kangkung memiliki kandungan protein tinggi sehingga sangat baik untuk proses regenerasi sel kulit anda, terutama bagi para wanita ✌️
3. Vitamin C dan A
Kangkung mengandung vitamin C dan A yang bisa mencegah timbulnya kanker, dan menjaga kesehatan kulit. Selain itu, Kangkung juga mengandung Vitamin A yang berfungsi menjaga kesehatan mata, mempercepat penyembuhan luka, mencegah kanker, dan membantu pembentukan sperma, indung telur dan plasenta pada saat wanita tengah hamil ❤️
4. Lemak, Karbohidrat dan Kalsium
Lemak baik pada kangkung juga dipercaya dapat membantu pembentukan sel dalam tubuh dan menjaga organ tubuh. Selain itu kandungan karbohidrat dalam kangkung bisa menjaga metabolisme tubuh. Kalsiumnya juga berfungsi untuk membentuk energi yang baik untuk tubuh.
Bagi anda yg sedang menjalani program pengurusan badan, baiknya mengkonsumsi kangkung ✌️
5. Vitamin B1
Vitamin B1 ini baik untuk mecegah katarak, dan membantu kerja otak. Bagi yang memiliki darah rendah, sebaiknya untuk mengkonsumsi sayuran yang mengandung Vitamin B1 seperti kangkung, karena mampu memproduksi sel darah merah yang sangat dibutuhkan tubuh ❤️
Sekian untuk informasinya, mari kita belajar pola hidup sehat dengan mengkonsumsi tanaman obat tradisional 🌺
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu